Pemantapan Materi dan Pelantikan Penggalang Rakit Gudep 17063-17064

Sabtu, 13 Januari 2024 pagi nan ceria, matahari tersenyum indah menyapa kami Anggota Pramuka pangkalan MTsN 5 Kuningan yang sedang mengadakan pemantapan materi dan pelantika penggalang rakit. Kegiatan yang diikuti oleh 80 peserta pramuka penggalang ramu (23 peserta putra dan 57 peserta putri) dan dewan penggalang sebagai panitia dilaksanakan di dua tempat yaitu Lapangan MTsN 5 Kuningan dan Lapangan Bebera Darma.
Kegiatan ini diawali dengan Upacara pembukaan yang dibuka langsung oleh Kepala Madrasah Bapak Sueb, S,Ag., M.Pd.I Dalam amanatnya beliau menyampaikan untuk tetap semangat dalam mengikuti kegiatan kepramukaan dan beliau menyatakan bahwa seorang pramuka harus mempunyai akhlak / pribadi yang baik sesuai dengan Dasa Darma yaitu suci dalam pikiran perkataan dan perbuatan. Ilmu yang didapatkan tidak akan sia-sia dan pasti akan bermanfaat.

Seluruh peserta dan panitia melakukan Long march dimulai dari MTsN 5 Kuningan menuju Lapangan Bebera dengan menggunakan rute yg cukup jauh. Ini diharapkan dapat meningkatkan fisik anggota pramuka dan diharapkan dapat menguatkan jiwa dan raganya. Sebelumnya diadakan checking peserta serta pengumpulan hasta karya yang telah dibuat oleh peserta penggalang rakit.
Pemantapan materi dilaksanakn di lapangan Bebera dengan mengikuti materi yang ada pada buku SKU (Syarat Kecakapan Umum) untuk penggalang Rakit diantaranya materi keagamaan, materi kepramukaan dan pengetahuan umum. Peserta melakukan praktek seperti praktek tali-temali, kompas serta uji materi pengetahuan yang dikuasi oleh para peserta.
Tak ada yang membuat lelah pada kegiatan ini, karena seluruh peserta antusias untuk mengikuti pelantikan penggalang rakit. Kegiatan ini pun diselingi dengan permainan dan kreatifitas siswa dalam bidang keseniaan sperti penampilan yel-yel dan joged komando.

Pemantapan materi dan pelantikan penggalang rakit ditutup dengan penyematan tanda kecakapan umum (TKU) kepada peserta.  2 (dua) TKU ini menandakan bahwa anggota pramuka tersebut sudah berada pada tingkatan rakit pramuka penggalang. Semoga peserta dapat membuat dirinya tetap penuh dengan semangat dan terus berlatih untuk menjadi seorang pramuka yang tangguh.
 

Buah kelapa airnya manis

Jiwa pramuka selalu optimis
(Siti Nurhayati Diniah)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *